Teknik radiografi manus dapat dibuat dengan proyeksi PA, lateral dan oblik serta ada proyeksi khusus untuk melihat obyek ataupun celah sendi tertentu.
Kasus ruda paksa / fracture dibuat dengan proyeksi Pa dan oblik
Dislokasi dibuat dengan proyeksi PA dan lateral
Corpus Alenum, jika luka tembak / logam maka bekas luka tembak di temple logam yang diplester kemudian di buat foto PA dan lateral.
Kelainan Patologis dapat dibuat dengan proyeksi PA, oblik dan juga dibuat dengan proyeksi Ball Catcher untuk kasus Arthritis Rheumatoid.
Anatomi
MANUS PA
Umumnya proyeksi manus dibuat dengan proyeksi PA bukan AP
Posisi Pasien
Duduk menyamping meja pemeriksaan dengan tangan yang akan difoto menempel pada kaset.
Beri sandbag pada antebrachi agar wrist joint tidak overlap dan posisi manus true PA
Posisi Obyek
Telapak tangan menempel di atas kaset dengan jari-jari tangan lurus
Sinar
CP tegak lurus kaset
CR caput metacarpophalangeal Joint III
Faktor Eksposi
Tanpa grid dengan 42 kV dan 6,3 mAs
Kriteria
Tampak os carpals, os metacarpals dan phalanges dalam posisi PA kecuali thumb pada posisi oblik dan wrist joint
MANUS LATERAL
Untuk proyeksi lateral dapat dibuat dengan jari-jari ekstension (lateral) tepi ulnaris / radialis menempel film, fleksion dan FAN lateral
Posisi Pasien
Duduk menyamping meja pemeriksaan dengan tangan yang akan di foto menempel pada kaset.
Posisi Obyek
Telapak tangan dan wrist join pada posisi true lateral di atas kaset dengan :
Lateral ekstension, jari-jari tangan fleksi dan (tepi ulnaris menempel film dengan thumb menyamping ventral)/(tepi radialis menempel film dengan tangan endorotasi hingga thumb pada posisi AP)
Lateral fleksion, tangan fleksi dan rapat, jika sakit maka sesuai dengan kemampuan tangan.
FAN lateral, biasanya dibuat dengan menggunakan spon bertingkat / tangan di posisikan seperti kipas (FAN) sehingga jari-jari tidak rapat dan terekspos pada film.
Sinar
CP tegak lurus kaset
CR caput metacarpophalangeal Joint II / pertengahan obyek
Faktor Eksposi
Tanpa grid dengan 52 kV dan 6,3 mAs
Kriteria
Lateral ekstension, (tepi ulnaris menempel
film, tampak phalanges, metacarpals dan distal radius serta ulna saling superposisi kecuali thumb pada posisi PA dan mengalami magnifikasi)/(tepi radialis menempel film, tampak phalanges, metacarpals dan distal radius serta ulna saling superposisi kecuali thumb pada posisi PA)
Lateral fleksion; tampak phalanges, metacarpals dan distal radius serta ulna saling superposisi kecuali thumb pada posisi PA dan magnifikasi, Digits pada posisi fleksion
FAN lateral, Phalanges tergambar masing-masing kecuali bagian proximal serta radius dan ulna saling superposisi.
MANUS OBLIK
Untuk proyeksi oblik biasanya dibuat oblik PA
Posisi Pasien
Duduk menyamping meja pemeriksaan dengan tangan yang akan difoto menempel pada kaset.
Posisi Obyek
Telapak tangan dari posisi lateral kemudian di rotasikan (endosorotasi) dengan ujung-ujung jari menempel kaset sehingga tampak seperti memegang / dapat juga menggunakan spon.
Sinar
CP tegak lurus kaset
CR caput metacarpophalangeal Joint III /V
Faktor Eksposi
Tanpa grid dengan 42 kV dan 8 mAs
Kriteria
Gambaran manus pada posisi oblik kecuali thumb pada posisi lateral
Pada CP metacarpophalangeal joint V os metacarpals I-V minimal overlap daripada pada CP pada metacarpophalangeal joint III.
Radius dan ulna saling overlap / superposisi
MANUS OBLIK
BALL CATCHER
Untuk proyeksi oblik Ball catcher dibuat pada kasus arthritis Rheumatoid
Posisi Pasien
Duduk menghadap meja pemeriksaan dengan kedua tangan di atas meja pemeriksaan.
Posisi Obyek
Kedua tangan diletakkan di atas kaset, dari posisi lateral eksorotasikan tangan sehingga membentuk sudut 45 kemudian tangan di eksorotasikan sedikit sehingga setengah supinasi dan posisikan jari-jari seperti sedang memegang bola. Posisikan ibu jari abduksi untuk menghindari superposisi dengan jari-jari.
Sinar
CP tegak lurus kaset
CR pada pertengahan antara kedua tangan
Faktor Eksposi
Tanpa grid dengan 42 kV dan 10 mAs / low kV
Kriteria
tampak soft tissue
kedua tangan masuk dalam film dengan metacarpophalangeal joint II-V bebas saling superposisi kecuali thums sedikit superposisi dengan carpal II
visit my blog, catatan kuliah radiology
BalasHapusthx
untuk cp os manus oblique literaturnya apa ya kok cp ada dua?? mohon pencerahannya
BalasHapus